Pemerintah pusat saat ini terlah bekerja keras untuk menghidupkan 10 Bali Baru. Istilah 10 Bali baru ini merupakan kiasan, agar masing masing daerah dapat menyamai Bali yang dalam waktu 1 tahun bisa mendatangkan 4 juta wisatawan maca Negara.

10 destinasi wisata yang menjadi prioritas pemerintah pusat pada tahun 2016 adalah Tanjung Lesung (Banten), Gunung Bromo (Jatim), Danau Toba (Sumut), Belitung (Babel), Kepulauan Seribu (DKI Jakarta), Candi Borobudur (Jateng), Mandalika Lombok (NTB), Pulau Komodo (NTT), Taman Nasional Wakatobi (Sulawesi Tenggara), dan Morotai (Maluku Utara).

Runway atau landasan pesawat terbang yang berada di dalam Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Tanjung Lesung memiliki panjang hanya 1,2 kilometer, dan di peruntukkan untuk pesawat kecil.

Selanjutnya akan ada pembangunan bandara untuk pesawat yang lebih besar minimal sekelas Boeing 737 di Panimbang yang nantinya akan di kerjakan oleh PT. Banten Global Development (BGD) BUMD Pemerintah Provinsi Banten.

Jika bandara sudah jadi jarak tempuh dari bandara Panimbang ke KEK Tanjung Lesung hanya 10 kilometer atau setara dengan 15 menit perjalanan.
Runway KEK Tanjung Lesung (thepresidentpostindonesia.com)2
Menurut weebly.com pesawat yang dapat mendarat di runwat sepanjang 1,2 kilometer adalah Saab 2000, Dash 8 Q400, Fokker 70, Dash 8, Q300, British Aerospace BAe-146, Antonov An-24, Antonov An-72, Ilyushin Il-114-100, Yakovlev Yak-40, Antonov An-140 dan ATR 42.

Perjalanan dari bandara Halim ke Panimbang atau ke KEK Tanjung Lesung, mengacu flighttime-calculator.com ini yang kami dapatkan. Ternyata dibutuhkan jarak 139.57km dengan waktu terbang sekitar 36 menit, penerbangan yang sangat singkat tanpa harus melepas seat belt anda.
Jakarta - KEK Tangjung Lesung
Ketika semua sudah terbangun wisatawan tinggal memilih mau mengunakan jalur darat via tol dengan durasi 2,5 jam, atau mengunakan jalur udara dengan durasi 36 menit. Saat ini jika wisatawan ingin ke KEK Tanjung Lesung bisa mengunakan rute Serang – Pandeglang – Labuan – Tanjung Lesung dengan waktu temput 3,5 – 4 jam.

Kawasan Ekonomi Khusus Tanjung Lesung dikelola oleh PT. Banten West Java (BWJ) yang merupakan anak perusahaan dari PT Jababeka Tbk.